Text
Pengetahuan dan Perilaku Masyarakat terhadap Malaria di Kabupaten Malinau Propinsi Kalimantan Timur
Malaria merupakan salah satu penyakit menular yang masih menjadi masalah kesehatan masyarakat dunia. Sebagai penyakit menular, malaria dapat berpindah dari satu wilayah ke wilayah lain melalui mobilitas penduduk sebagai sumber penularan. Kabupaten Malinau sebagai daerah perbatasan dengan negara Malaysia, mempunyai mobilitas penduduk yang tinggi khususnya daerah yang berbatasan langsung. Transisi epidemiologi sangat dipengaruhi oleh faktor determinan dan faktor lingkungan, terutama dari sisi perilaku masyarakat.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan dan perilaku masyarakat terhadap malaria serta gambaran terhadap kebijakan pengendalian malaria di wilayah lintas batas Indonesia dan Malaysia.
Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan desain penelitian potong lintang. Instrument penelitian berupa kuesioner dan indepth interview. Sampel adalah masyarakat yang terpilih dengan cara purposive dan bersedia untuk diwawancara sedangkan sampel untuk kebijakan yaitu para pemegang kebijakan pengendalian malaria di Kabupaten Malinau. Pengetahuan dan perilaku masyarakat Sungai Uli yang masih kurang dapat menjadi faktor resiko peningkatan kasus malaria. Masih kurangnya pendanaan menjadi kendala kebijakan dalam pengendalian kasus malaria di Kabupaten Malinau.
No other version available