Text
Hubungan Komponen Sindrom Metabolik dengan Risiko Diabetes Melitus Tipe 2 di Lima Kelurahan Kecamatan Bogor Tengah (The Association between Metabolic Syndrome Components and Risk of Type 2 Diabetes Mellitus in Five Villages in Bogor Tengah Sub-district)
Sindrom metabolik (SM) merupakan prediktor diabetes melitus (DM). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan komponen SM dengan risiko DM di lima kelurahan di Kecamatan Bogor Tengah. Data yang dianalisis dalam penelitian ini adalah data responden yang tidak DM pada tahun 2011-2012 (data baseline), Penelitian Studi Kohor Penyakit Tidak Menular di lima kelurahan di Kecamatan Bogor Tengah yang diikuti hingga tahun kedua (2013-2014). Data dikumpulkan melalui wawancara menggunakan kuesioner, pemeriksaan fisik (lingkar perut, dan tekanan darah), dan pemeriksaanlaboratorium (gula darah puasa, gula darah 2 jam beban glukosa, kolesterol HDL, dan trigliserida). Diabetes ditentukan berdasarkan hasil pemeriksaan gula darah puasa ≥ 126 mg/dL, dan atau gula darah 2 jam beban glukosa ≥ 200 mg/dL. Pada tahun kedua jumlah responden sebanyak 4.342 dan yang melakukan pemeriksaan secara lengkap sebanyak 3.320 responden. Dari 3.320 responden yang tidak DM, setelah diikuti selama 2 tahun ditemukan 161 orang (4,8%) menjadi DM, laki-laki 42 orang (4,2%) dan perempuan 119 orang (5,2%). Faktor yang berhubungan secara bermakna dengan kejadian DM adalah umur dan seluruh komponen SM (obesitas sentral, hiperglikemia, hipertrigliserida, kolesterol HDL rendah, dan hipertensi). Semakin bertambah umur semakin meningkat juga risiko insiden DM. Komponen SM yang memiliki hubungan yang sangat kuat untuk terjadinya DM adalah gula darah puasa dengan risiko 6,71 kali lipat (95%CI; 4,76-9,47). Risiko insiden penyakit DM meningkat tajam hingga 65,94 kali lebih besar bila memiliki 5 komponen SM dibandingkan dengan yang tidak mempunyai komponen SM. Disimpulkan bahwa jumlah komponen SM berisiko meningkatkan kejadian DM setelah diikuti selama 2 tahun.
No other version available