Text
Hubungan tingkat pendidikan dan tingkat pengetahuan ibu dengan pemberian makanan pendamping asi (MP-ASI) pada bayi umur 6-12 bulan yang berkunjung ke puskesmas pekapuran raya banjarmasinTahun 2010
Usia 6-12 bulan merupakan periode em as dalam proses perkembangan bayi.
Ketidaktahuan ibu tentang manfaat dan cara pemberian MP-ASI menyebabkan keadaan kurang gizi pada bayi dan anak. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui hubungan tingkat pendidikan dan tingkat pengetahuan ibu dengan pemberian MP¬ASI pada bayi umur 6-12 bulan di Puskesmas Pekapuran Raya Banjarmasin Tahun 2010. Jenis penelitian obeservaional dengan pendekatan cross sectional. Populasi penelitian adalah seluruh ibu yang mempunyai bayi umur 6-12 bulan. Sampel diambil dengan cara kuota sampling berjumlah 30 ibu. Analisis data dengan uji korelasi Spearman rank (a = 0,05). Hasil penelitian bahwa sebagian besar tingkat pendidikan ibu menengah (63,3%), lebih dari separuh tingkat pengetahuan ibu cukup (56.7%), dan sebagian besar ibu memberikan MP-ASI tidak sesuai (60%).Tidak ada hubungan yang bermakna antara tingkat pendidikan, dan tingkat pengetahuan ibu dengan pemberian MP-ASJ pada bayi umur 6-12 bulan yang berkunjung ke Puskesmas Pekapuran Raya Banjarmasin tahun 2010 (p > 0,05).
No other version available