Text
Efektivitas Tindakan Keperawatan terhadap Penyembuhan Luka pada Pasien dengan Fraktur Terbuka di RB-2 RSUP Haji AdamMalik Medan Tahun 2008
Fraktur terbuka yaitu pata tulang yang merusak jaringan kulit, karena adanya hubungan dengan Lingkungan luar potensi terjadinya infeksi. Perioritas tindakan peraatan pada pasien fraktur tulang terbuka adalah mencegah cedera tulang dan jaringan lebih lanjut, menghilangkan nyeri, mencegah komplikasi, melakukan tindakan keperawatan yaitu merawat luka. Metode penelitian ini bersifat deskriptif yang bertujuan untuk mengetahui efektivitas tindakan keperawatan terhadap penyembuhan luka pada pasien dengan fraktur terbuka. Penelitin ini dilakukan di ruang RB-2 Rumah Sakit Haji Adam Malik Medan. Penelitian ini dilakuan pada bulan Mei 2008, dengan populasi sebanyak 20 orang Perawat dan seluruhnya dijadikan sample. Penelitian ini menunjukkan bahwa sebahagian besar perawatan luka pada faktur terbuka dilakukan perawat dengan baik, yaitu: Perawat melakukan perawatan luka (90%), cara merawat lua (95%), kesterilan alat (100%), kenyamanan pasien (95), dan melakuan penyuluhan pada pasien (80%). Penyembuhan luka memerluan waktu 10-14 hari terdapat pada sebahagian besar pasien (80%), sedangkan 20% dinyatakan tidak efektif dengan lama penyembuhan >14 hari.
No other version available