Text
Evaluasi Proses Pembelajaran Keterampilan Konseling Bidan di Program Studi Kebidanan Padangsidempuan Politeknik Kesehatan Depkes RI Medan Tahun 2004
Salah satu kompotensi bidan yang harus dimiliki adalah kemampuan berkomukasi dalam pelayanan kebidanan dengan pendekatan koseling. Rendahnya persentase pertolongan persalinan oleh tenaga kesehatan (370), dan tingginya pertolongan persalinan melalui tenaga non kesehatan (465) mengindikasikan masih rendahnya keterampilan konseling bidan di Kematan Batang Angkola sebagai daerah penelitian. Tujuan ini adalah untuk mengetahui proses pembelajaran ketrampilan konseling bidan di Program Studi Kebidanan Padangsidempuan Polikteknik Kesehatan Medan. Penelitian ini adalah Penelitian kalitatif eksploratif. Pengambilan sampel dilakukan secara purposive sampling dengan informan dari bidan desa Puskesmas Pintu Padang. Kasubdin Kesga, Bidan Koordinator dan Ketua PC. IBI kabupaten Tapanuli Selatan serta Dosen Prodi Kebidanan padangsidempuan dan ibu hamil di kecamatan Batang Angkola. Pelaksanaan proses pembelajaran di Program Studi kebidanan Padang sidempuan: belum sepenuhnya dapatdilakukan sesuai dengan kurikulum yang mengakibatkan rendahnya ketrampilan konseling bidan di lapangan, pengalaman kerja lebih banyak memberian bekal dalam memperoleh pengetahuan dan keterampilan teknik konseling bagi bidan desa. Untuk meningkatkan keterampilan konseling diharapkan bidan meluangkan waktu mengikuti pelatihan yang berhubungan dengan konseling dan meningkatkan ilmu melalui pendidikan lanjutan.
No other version available